BERSAMA MAJUKAN INDONESIA

Mamuju,(30/10) -Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Sulawesi Barat Menggelar Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda (HSP) yang ke-95 tahun . senin(30/10/2023)

Upacara Bendera tersebut dilaksanakan di pelataran parkir Kantor BPK Perwakilan Sulawesi Barat yang diikuti oleh seluruh pegawai dan pejabat struktural lingkup BPK Perwakilan Sulawesi Barat.Bertindak sebagai inspektur upacara Kepala Perwakilan (Kalan) Hery Ridwan.

Peringatan HSP tahun ini mengusung tema “BERSAMA MAJUKAN INDONESIA” yang memiliki makna membangun semangat kolaborasi dari semua elemen bangsa dalam memajukan Indonesia, memantapkan kerja bersama dalam satu orkestrasi gerak langkah sehingga tercipta Pemuda Maju, dan meraih peningkatan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) melalui kerjasama lintas Kementerian dan Lembaga Serta Pemerintah Daerah

Pada kesempatan tersebut, Kepala Perwakilan (Kalan) Hery Ridwan menyampaikan sambutan seragam Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia yang Mengatakan kolaborasi lintas generasi telah membangun optimisme kolektif bahwa sekarang para pemuda-pemudi mendapatkan tempat terhormat didalam pembangunan nasional, maka pada momen HSP ini , kita harus canangkan kebulatan tekad semua stakeholder baik Kementerian dan Lembaga, Pemerintah Provinsi, Pemerintah Kabupaten Kota, Organisasi Kepemudaan Komunitas serta elemen elemen lainnya.